HUT Cilacap Dirayakan Secara Sederhana




Pemkab Cilacap direncanakan tetap menggelar perayaan hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Cilacap yang ke 165 tahun, di tengah pandemi covid-19. Namun, hanya dilakukan secara sederhana. 


Ketua Panitia HUT Kabupaten Cilacap ke-165 Supriyanto menjelaskan, HUT tetap dirayakan karena perencanaan anggaran untuk HUT tahun ini dilakukan tahun lalu. Rencana dibuat dengan perkiraan 2021 sudah bebas pandemi.


“Tadinya kan perkiraan pendemi selesai Juni 2020, tapi ternyata belum selesai juga sampai sekarang,” kata Supriyanto usai rapat kepanitiaan pembahasan anggaran dan mekanisme acara HUT Cilacap di Ruang Rapat Jalabhumi Pendopo Wijayakusuma Cakti, Selasa (9/3). 


Supriyanto menambahkan, dengan pandemi masih berlangsung banyak sesi anggaran yang terpangkas. “Jadi rencana anggaran saat itu banyak yang terkena recofusing dan menyesuaikan dengan kondisi saat ini,” imbuh dia. 


Supriyanto menambahkan, pada rapat juga dibahas tentang gambaran teknis dan jadwal acara HUT Cilacap. Diantaranya mengenai jumlah peserta senam di Masjid Darussalam, pembawa bunga tabur dari SMP N 1 Jeruklegi dan SMP N 2 Cilacap saat ziarah di TMP Surengrono dan makam Bupati di Karangsuci. 


“Karena HUT kali ini berbeda, jadi semua acara harus sesuai dengan prokes. Sehingga tema HUT kali ini sejalan dengan yang dilakukan,” pungkasnya.

Postingan Terkait